Bupati TTU Minta Dukungan Lintas Sektor Sukseskan HUT ke-100 Kota Kefamenanu
TTU, Sonafntt-news.com. Bupati Timor Tengah Utara (TTU) Drs. Juandi David minta dukungan lintas sektor lingkup Kabupaten TTU untuk mensukseskan berbagai kegiatan dalam memperingati Hari Ulang Tahun ke-100 Kota Kefamenanu.
Permintaan disampaikan usai peringatan Upacara Peringatan ke-114 Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2022 lalu, dan baru dilaksanakan, Rabu (25/5/2022).Turut hadir oleh Wakil Bupati TTU Drs. Eusabius Binsasi, para Asisten, Ketua TP PKK Kabupaten TTU Ny. Dra. Elvira Ogom, Penjabat Sekda TTU Fransiskus Bait Fay, S.Pt., M.Si, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Laode Irwan Halim S.I.P, M.Tr (Han), dan para Pimpinan OPD lingkup Setda TTU.
Bupati Juandi menjelaskan bahwa untuk memeriahkan HUT ke-100 Kota Kefamenanu tim yang dipercayakan akan melaksanakan sejumlah kegiatan dengan tujuan memperkuat kekeluargaan antara satu sama lain dengan spirit yang sama saling memberikan masukan,saran yang berbasis data untuk peningkatan pembangunan daerah di segala aspek menuju daerah yang maju.
Peringatan HUT ke 100 Kota Kefamenanu sebagai salah satu sarana untuk meningkatkan interaksi bagi pelaku UMKM dengan memanfaatkan potensi yang ada.
“Saya minta dukungan semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) termasuk warga Kabupaten Timor Tengah Utara untuk turut mensukseskan seluruh rangkaian acara dalam rangka memperingati HUT Kota Kefamenanu yang ke-100 tahun.
Sambungnya, kiranya kegiatan -kegiatan yang sudah ditetapkan dijalankan dengan baik dengan harapan memberikan manfaat produktif bagi kepentingan publik. HUT yang ke-100 tahun ini (2022) benar-benar menjadi momentum untuk memperbaiki diri para pelayan publik, memperbaiki kinerja pelayanan publik.
Mantan Kepala Dinas Pemberdayaan Desa (PMD) mengajak generasi muda untuk terus belajar dan harus pula meningkatkan pengetahuan tentang pentingnya sejarah perjuangan para pahlawan dalam mengusir penjajah dari tanah timor karena membangun suatu kota atau daerah
Disaksikan media ini, dalam kesempatan yang sama Bupati TTU melepas 100 Balon yang melambangkan dimulainya berbagai kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kota Kefamenanu yang ke-100 atau 1 abad Kota Kefamenanu pada tanggal 22 September yang akan datang. (SN)