DPRD NTT : Minta Dinas P & K NTT Siapkan Program Literasi Khusus Tekan Angka Pergaulan Bebas Bagi Generasi Muda
Kupang, Sonafntt-news.com. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Nusa Tenggara Timur meminta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan untuk menyiapkan program Literasi khusus guna menekan angka pergaulan bebas bagi generasi muda yang sementara di bangku pendidikan mengingat perkembangan digital saat ini semakin meluas bahkan jika tidak dikelola dengan baik akan mengancam generasi muda di masa mendatang.
Demikian disampaikan oleh Anggota DPRD NTT Patrisius Lali Wolo,S.P.t.MM. saat ditemui awak media di ruang Fraksi PDI Perjuangan DPRD NTT,Rabu 6/7/2022.
Patrisius Lali Wolo,S.P.t.MM menguraikan bahwa untuk menekan angka pergaulan bebas Pemerintah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT harus menyiapkan suatu program literasi khusus agar diterapkan untuk semua lembaga pendidikan dari tingkat Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi.Program khusus tentang Literasi dimaksud metode pembelajarannya harus digabungkan nilai-nilai pancasila dengan tujuan meningkatkan pengetahuan anak-anak dan sebagai wujud riil keberlanjutan generasi sebuah bangsa menuju generasi yang cerdas dan unggul di segala sektor.
Menurutnya, berdasarkan pengamatan dilapangan menunjukkan pergaulan bebas untuk usia peserta didik belakangan ini semakin meluas, misalnya penyimpangan sosial, kekerasaan seksual dengan memanfaatkan media handphone android oleh karena itu langkah strategis yang harus dilakukan yakni mengoptimalkan peran orang tua, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, peran guru dan dukungan lintas sektor untuk memberikan pengawasan yang ketat agar fasilitas (Handphone) yang diberikan benar-benar untuk kepentingan peningkatan Sumber Daya Manusia sesuai kebutuhan bersangkutan.
“Jam belajar anak-anak baik di sekolah, dirumah dan tempat les maupun lembaga sarana belajar lainnya bahkan lingkungan pergaulannya harus dikontrol dengan baik sehingga karakter anak benar-benar terbentuk menjadi generasi yang sehat, cerdas dan unggul di tengah keluarga dan masyarakat bahkan siap menghadapi perkembangan Zaman yang kompleks” ungkap Politisi PDIP.
Lanjutnya, sebagai wakil rakyat NTT saya meminta kepada dinas teknis untuk menyiapkan regulasi khusus agar peserta didik mudah dikontrol terutama penggunaan Hp android yang baik dan benar bahkan harus produktif untuk kepentingan pengembangan diri bahkan harus pula menjunjung tinggi nilai dan norma yang berlaku. (SN).