Kasus Covid-19 Di Kota Kupang Bertambah 100 orang
Kupang,sonafntt-news.com.Kasus penyebaran Covid-19 di Kota Kupang terus bertambah dan berdasarkan data terakhir yang dihimpun dari Humas setda Protokol kasus covid-19 bertambah sebanyak 100 orang dan jumlah kasus covid-19 secara keseluruhan hingga saat ini sebanyak 4.326 orang. Selain itu yang masih dirawat di rumah sakit sebanyak 1.386 orang dan jumlah inipun mengalami peningkatan sebanyak 95 orang.,Sabtu 27 Februari 2021.
Sementara jumlah total pasien covid yang sudah sembuh hingga saat ini sebanyak 2.814 orang dan jumlah tersebut mengalami penambahan 1 orang per 27 Februari 2021.
Lanjut humas Setda Kota Kota Kupang, untuk diketahui pula jumlah warga yang sudah meninggal akibat pandemik covid-19 sebanyak 182 orang.jumlah warga yang meninggal juga mengalami penambahan sebanyak 6 orang sedangkan total jumlah dari 182 orang tersebut diklasifikasikan sebagai berikut konfirmasi sebanyak 126 Orang (Naik sebanyak 4 Orang); Probable Sebanyak 41 Orang (Naik sebanyak 2 Orang); dan Suspek Sebanyak 15 Orang.
Humas Setda Kota menambahkan bahwa jumlah tersebut merupakan perbandingan dari hari Kamis, 25 Februari 2021, dengan hari ini Sabtu, 27 Februari 2021.Data bersifat sementara dan dapat berubah sewaktu-waktu berdasarkan keadaan di lapangan.
Pemerintah Kota Kupang melalui berharap agar semua elemen menggerakan semua potensi yang ada untuk mencegah bahkan harus memutuskan mata rantai penyebaran covid-19 demi kenyamanan bersama.Pemerintah juga meminta kerja sama dari seluruh masyarakat agar benar-benar menjalankan protokol kesehatan dan selalu mengkonsumsi makanan dan minuman yang bergizi serta menghindari kerumunan sosial.(SN).