PBSI Resmi Lantik 9 Badan Pengurus Kabupaten/Kota Dan Sukses Gelar Mukerprov NTT
Kupang, Sonaf NTT-News.com. Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesis (PBSI) melalui PBSI NTT resmi melantik 9 pengurus PBSI Kabupaten Kabupaten Alor, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Kabupaten Belu, Kabupaten Manggarai Barat, Kabupaten Nagekeo, Kabupaten Rote Ndao, Kabupaten Sikka, Kabupaten Sabu Raijua dan Kabupaten Manggarai di Hotel Naka. Turut hadir Pengurus PBSI NTT, Dewan Pengawas dan mitra Stakeholder lingkup Provinsi NTT,Rabu 21/8/2024.
Sekretaris PBSI NTT Addy Manafe dalam sambutannya menyampaikan bahwa lewat kerja sama yang baik dari semua tim serta penyertaan Tuhan sehingga acara pelantikan pengurus Kabupaten PBSI se-Nusa Tenggara Timur dapat terselenggara dengan baik.
Momentum ini adalah pertama kali diselenggarakan di organisasi PBSI di Nusa Tenggara Timur.
Menurutnya, Pelantikan pengurus merupakan aturan organisasi yang menandai sahnya kepengurusan organisasi sebagaimana diatur dalam Anggaran dasar/Anggaran Rumah tangga PBSI.
Selaku Pengurus PBSI NTT, kami merasa terhormat karena diberikan kepercayaan oleh PBSI untuk mengawal organisasi bulutangkis di Nusa Tenggara Timur, dengan tujuan memajukan organisasi besar ini perlu dukungan dari semua pengurus termasuk bapak/ibu yang baru saja dilantik.
“Mari kita semua memanfaatkan momentum ini untuk memajukan olahraga bulutangkis yang telah mendunia di daerah kita tercinta, Nusa Tenggara Timur dengan mewujudkan tata kelola organisasi yang tertib dan teratur, mari kita semua memasang target bahwa pada PON XXII tahun 2028 yang rencananya secara bersama diselenggarakan di Provinsi NTT-NTB, atlit-atlit bulutangkis dari NTT sudah mulai diperhitungkan/ berprestasi.” ungkapnya.
Addy Manafe menjelaskan bahwa Musyawarah Kerja Provinsi adalah forum setingkat dibawah Musyawarah Provinsi yang menurut AD/ART PBSI wajib dilaksanakan setiap tahun dengan tujuan menilai dan mengevaluasi capaian kinerja organisasi selama satu tahun berdasarkan program kerja yang dirumuskan pada agenda kegiatan yang sama tahun-tahun sebelumnya.
Ia menegaskan pengurus Provinsi terus berupaya meningkatkan kinerja dengan potensi yang ada demi peningkatan olahraga bulutangkis di tengah ketatnya persaingan olahraga bulutangkis di kancah nasional maupun internasional.
Menurutnya, selain upaya peningkatan prestasi, tetapi sector lain seperti pengembangan organisasi untuk mengaktifkan kepengurusan PBSI di semua kabupaten/kota tentu menjadi target pengurus periode ini.
Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan terima kasih kepada semua panitia dan pengurus yang berpartisipasi dalam acara ini, semoga Tuhan Maha Kuasa selalu memberi kesehatan dan kemampuan dalam menjalani berbagai aktivitas hidup sehari-sehari.