Nasional

Kabar Gembira Bagi Warga NTT, BAN-PT Resmi Tetapkan Undana Raih Akreditasi Unggul

Kupang, Sonaf NTT-News.com. Masyarakat Indonesia wilayah Bagian Timur dan terutama Nusa Tenggara Timur kembali mendapat Kabar Gembira dimana berdasarkan Penilaian Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) SK No. 2288 / SK/ BAN-PT/ AK/PT/II/2025 menetapkan Universitas Nusa Cendana memperoleh Akreditasi Unggul.

Rektor Undana, Prof. Dr. drh. Maxs U.E Sanam, M.Sc, dalam keterangan pers di lantai III Rektorat Undana, menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh civitas akademika Undana dan Undana saat ini merupakan satu-satunya Kampus yang memiliki akreditasi unggul, Kamis 13 Februari 2025. Turut hadir ⁠Wakil Rektor Bidang Akademik : Prof. Dr.drh Annytha I R Detha, M.Si, Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan : Prof. dr.Paul G Tamelan,M.Si, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni : Dr. Siprianus Suban Garak,M.Sc, ⁠Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi: Prof.dr.Ir.Jefri S Bale,ST.,M.Eng dan ⁠Kepala LP3M : Dr.Ir.Jacob Ratu, M.Kes
Rektor Undana, Prof. Dr. drh. Maxs U.E Sanam, M.Sc, menjelaskan bahwa pencapaian akreditasi Unggul melalui proses panjang sesuai prosedur ketat dari BAN-PT.

Menurutnya, pencapaian ini merupakan pengakuan atas kualitas pendidikan, tenaga kependidikan, fasilitas pendukung, serta berbagai standar akademik yang dilakukan

” Berdasarkan data, lebih dari 4.000 perguruan tinggi di Indonesia, hanya 125 yang telah meraih akreditasi Unggul. Dan untuk di wilayah Indonesia Timur, Undana menjadi satu-satunya perguruan tinggi yang memperoleh akreditasi unggul selain Universitas Udayana dan Universitas Hasanuddin,” ungkapnya.

Prof. Maxs juga lanjut menguraikan bahwa sejak tahun 2023, Undana sudah mulai berupaya meraih akreditasi Unggul, namun masih terdapat beberapa kekurangan. Namun, dengan kerja keras dan kolaborasi yang baik di di lingkup Universitas, kerja lintas para dekan dan program studi, akhirnya Undana berhasil mencapai akreditasi unggul.
“Kami terus mendorong berbagai program studi untuk meningkatkan status akreditasinya. Upaya ini didukung oleh berbagai prestasi mahasiswa dan dosen, hasil penelitian, serta publikasi yang memberikan kontribusi signifikan terhadap pencapaian akreditasi unggul ini,” ungkapnya

Rektor Undana menegaskan bahwa akreditasi ini adalah bukti bahwa Undana telah mencapai level tertinggi dalam standar perguruan tinggi nasional dan akan terus menciptakan inovasi-inovasi baru guna meningkatkan mutu pendidikan di mata Internasional.

Dalam kesempatan itu, rektor Undana juga mengajak pemerintah daerah untuk lebih memperhatikan mahasiswa Undana, termasuk dalam hal pemberian beasiswa.

“Mahasiswa undana juga merupakan aset daerah oleh karena itu mereka perlu mendapatkan perhatian dalam bentuk bantuan pendidikan agar mereka lebih survive belajar dan mengembangkan keterampilan yang dimiliki” katanya

Kepala Lembaga Pengembangan, Pembelajaran, dan Penjaminan Mutu (LP3M) Undana, Dr. Ir. Jacob M. Ratu, M.Kes, menjelaskan bahwa akreditasi ini merupakan bentuk apresiasi dan pengakuan dari lembaga eksternal terhadap sistem penjaminan mutu yang diterapkan Undana.

Menurutnya, untuk mencapai akreditasi unggul harus memenuhi dua syarat. “ untuk syarat pertama aspek yang perhatian yakni nilai akreditasi, di mana pada tahun 2023, skor Undana masih di bawah 3,30, namun pada 2024 hingga 2025 undana terus terus kerja dengan mengoptimalkan kapasitas yang ada sehingga berhasil meraih skor minimal 3,61, sehingga memenuhi syarat untuk akreditasi Unggul.

Ia menegaskan, syarat kedua mencakup lima aspek penting diantaranya sistem penjaminan mutu yang efektif, status akreditasi program studi yang semakin meningkat, efektivitas tata kelola dan tata pamong, peningkatan jumlah tenaga pengajar berkualifikasi tinggi, serta jumlah publikasi ilmiah nasional dan internasional yang signifikan dalam tiga tahun terakhir.

Ia menambahkan undana juga telah memperoleh 10 Program Studi yang terakreditasi Unggul, 4 Program Studi dengan akreditasi internasional, dan 4 Program Studi sementara diproses sesuai ketentuan pendidikan yang berlaku.

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *