daerah

PMKRI Cabang Atambua Lakukan Penghijauan Di Desa Manleten-Belu

Atambua, Sonaf NTT-News.com. PMKRI Cabang Atambua St. Yohanes Paulus II periode 2024/2025 melaksanakan kegiatan penghijauan di Desa Manleten, Dusun Aitaman, Kabupaten Belu. senin,(10/02/2025)

Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja PMKRI Cabang Atambua yang berfokus pada Presidium Hubungan Masyarakat Katolik (PHMK) dan Presidium Pengembangan Organisasi (PPO) .

Kegiatan penghijauan ini diikuti oleh anggota PMKRI Cabang Atambua St. Yohanes Paulus II dan masyarakat Desa Manleten dengan jenis anakan yang ditanamkan adalah pohon Mahoni, jati putih, dan pohon Asam.

Dalam Kegiatan itu, Ketua PMKRI Cabang Atambua St. Yohanes Paulus II, Aplonia Sose mengungkapkan bahwa kegiatan penghijauan ini merupakan bagian dari program kerja PMKRI Cabang Atambua St. Yohanes Paulus II untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan hidup.

“dengan harapan adanya kegiatan penghijauan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan hidup dan mengurangi dampak perubahan iklim,” kata Aplonia.

aplonia juga menekankan bahwa Kegiatan penghijauan ini juga didukung oleh Pemerintah Kabupaten Belu, Desa Manleten dan masyarakat setempat, dengan harapan bahwa kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kabupaten Belu untuk giat melakukan kegiatan penghijauan.

melalui Presidium Pengembangan Organisasi (PPO) PMKRI Cabang Atambua, Brigita B. moruk menyampaikan bahwa dengan adanya penghijauan ini bisa mengantisipasi bencana alam dan juga sebagai bukti bahwa kita peduli dengan lingkungan.

sementara itu Presidium Hubungan Masyarakat Katolik (PHMK) PMKRI Cabang Atambua, Anjelina R. Burak menegaskan ” Dengan adanya penghijauan seperti ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan juga dapat mengurangi bencana longsor di desa manleten khususnya dusun aitaman.

Dengan kegiatan ini, PMKRI Cabang Atambua St. Yohanes Paulus II berharap penghijauan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan hidup di Desa Manleten, Dusun Aitaman, Kabupaten Belu serta mengguha seluruh masyarakat luas tentang pentingnya menjaga alam dan melestarikannya

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *