Progres Fisik Pembangunan Jembatan Naen TTU Capai 98 %
Kefamenanu,sonafntt-news.com.Pembangunan Jembatan Naen senilai 16 Miliar yang berlokasi di Kelurahan Tubuhue Kecamatan Kota Kefamenanu Kabupaten Timor Tengah Utara progresnya hingga sampai saat ini sudah mencapai 98 % dan dipastikan akhir bulan maret 2022 pekerjaan fisiknya sudah PHO.
Demikian disampaikan oleh kontraktor pembangunan jembatan Naen-TTU Bobby Ludony Manu Nait dikonfirmasi media ini melalui pesan whatsapp pukul 14.26 wita minggu 27/3/2022.
“Pekerjaan hingga saat ini sudah hampir 98 % dan kita masih menunggu umur beton sampai 28 hari untuk mengetahui realisasi fisik secara keseluruhan “Bobby Ludony Manu Nai.
Menurunya, pekerjaan pembangunan Naen dengan panjang 120 M dan lebar 9 M di lapangan sampai saat ini berjalan dengan baik dan saat ini sedang melakukan pembenahan administrasi untuk melihat item pack volume pekerjaan lebih kurang (kurang) untuk diperbaiki sesuai perencanaan yang ada
Sedangkan untuk PHO Pembangunan Jembatan kami pihak ketiga menyesuaikan dengan jadwal dari Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten TTU dan yang diutamakan kualitas pekerjaannya agar masyarakat menikmati asas manfaatnya masyarakat.
Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat TTU Januarius T Salem saat dikonfirmasi media ini melalui telepon selulernya, pukul 19.00 Wita minggu, 27/3/2022 menjelaskan pekerjaan pembangunan Jembatan Naen hingga saat ini hampir rampung dan progresnya sudah 90-an %
“Pekerjaan fisik sudah 90-an % dan sesuai laporan yang masuk pihak ketiga sedang melakukan finishing dan saat ini masih menunggu umur beton sampai 28 hari baru dilakukan hotmix dari bagian atas. Besok senin 28 Maret 2022 tim akan turun ke lapangan untuk mengetahui lebih detail hasil pekerjaan yang dikerjaan dan kami berharap harus mengutamakan kualitas yang prinsipnya memudahkan akses transportasi bagi warga Tubuhue dan umumnya masyarakat TTU.” ungkap Januarius Salem. (M-/SN).