Tingkatkan   Pelayanan Publik, Fahren  Funay  Lantik  Sejumlah Pejabat Tinggi Pratama Lingkup   Kota Kupang

Kupang, Sonaf  NTT-News com. Penjabat   walikota Kupang  Fahrensy Priestley Funay, S.E., M.Si., resmi melantik   sejumlah pejabat Tinggi Pratama  Lingkup  Kota Kupang  dengan tujuan meningkatkan pelayanan publik  di setiap Satuan Perangkat Daerah. Turut hadir Plt Sekda Kota  Kupang, jumat 2/8/2024.

Ketua DPRD Kota   Kupang  Yeskiel Loude dalam sambutannya mengatakan bahwa  pelantikan yang dilakukan merupakan salah satu langkah strategis  untuk menata Birokrasi  dengan mengedepankan  peningkatan pelayanan publik .

“Kiranya pejabat yang baru dilantik dapat melakukan   kerja -kerja  cerdas  yang   berbasis data,  terukur sesuai tugas dan peran yang diemban   untuk kesejahteraan masyarakat  NTT dan khususnya di kota Kupang” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu,politisi PDIP menyampaikan proficiat  bagi Bapak/ibu yang telah dilantik kiranya menjalankan tugas yang dipercayakan     dengan baik   untuk kemajuan masyarakat Kota Kupang.

 Sementara  Penjabat  walikota Kupang Fahrensy Priestley Funay dalam  sambutanya menyampaikan bahwa  pelantikan  yang digelar  merupakan salah satu sarana untuk memperkuat pelayanan publik pada lingkup Pemerintah Kota Kupang sesuai ketentuan yang berlaku.

Menurutnya, prinsip dasar  dari pasca pelantikan adalah menjalankan tugas dan peran yang dipercayakan   dengan penuh tanggung jawab.Selain itu, seorang pemimpin harus  mampu menciptakan kolaborasi   dan inovasi-inovasi baru untuk meningkatkan pelayanan publik untuk mencapai hasil  yang maksimal.

Pj Walikota Kupang, dalam kesempatan itu menyampaikan ke depan akan melakukan monitoring  dan   evaluasi  di setiap SKPD  agar program yang dijalankan menjawab kebutuhan masyarakat.

Adapun Pejabat    lingkup Kota Kupang yang telah dilantik    yakni 1. Ernest S. Ludji, SSTP., M.Si diangkat sebagai Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Kupang. 

2. Alfred A. Lakabela, S.Pd., M.Pd diangkat sebagai Kepada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Kupang. 

3. Ir. Solvie Y. H Lukas, sebagai Kepala Penelitian dan Pengembangan Kota Kupang.

4. Wildrian Ronald Otta, S.STP., MM sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Kupang.

5. Pah Bessie Samuel Messakh, SSTP., M.Si sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Kupang.

6. Pommy Elna Novisandy Odja, S.STP., M.Si sebagai Kepala Bidang Industri Pariwisata pada Dinas Pariwisata Kota Kupang.

7. Victor Reyneer Therik, S.STP diangkat sebagai Camat Kota Raja.

8. Mohamad Adriyanto Abdul Jalil, SH., MM sebagai Camat Kota Lama.

9. Eirene Margareta Jusuf,  S.Pt., M.Sc sebagai Sekretaris Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Kupang.

10. Feny Agustafina Ndapamerang, S.Pt sebagai Kepala Bidang Perikanan Budidaya pada Dinas Perikanan Kota Kupang.

11.  Febby F. J Foeh, SH sebagai Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian pada Dinas Pertanian Kota Kupang.

12. Daud Nlftianus Naffi, S.STP., MM sebagai Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Kupang.

13. Maria Gorety Thani, S.Sos sebagai Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Kupang. 

14. Josef Leonard Kale, ST., M.Si sebagai Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kupang. 

15. Bustaman, S.STP., MM sebagai Kepala Bidang Kawasan Permukiman dan  Pertahanan pada Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Kupang.

16. Gregorius Edison Rohi, S,STP sebagai Kepala Sub. Protokol pada bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Kupang. 

17. Steve Reunolos Ophir Lusi, SE sebagai Kepala Seksi Angkutan Laut dan Multimoda pada Dinas Perhubungan Kota Kupang. (Mf/SN).

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *