Wujudkan Undana Berdampak, Rektor Undana Minta Studio Undana Harus Dikelola Secara Profesional Bagi Kemajuan Pendidikan
Kupang, Sonaf NTT-News.com. Dalam rangka pembangunan terutama di bidang pendidikan, Universitas Nusa Cendana (Undana) resmi menghadirkan Studio Undana (Photo & Podcast) yang menjadi pengembangan inovasi bagi dosen, mahasiswa serta civitas ademik lingkup Undana.
Kegiatan peresmian Studio Undana dihadiri Wakil Rektor I Prof. Dr. drh. Annytha I. R. Detha, Wakil Rektor II Dr. Paul G. Tamelan, Wakil Rektor III, Dr. Siprianus Suban Garak, M.Sc, Wakil Rektor IV Prof. Dr. Jefri S. Bale, para dekan serta pegawai di lingkungan kampus, rabu 19/9/2024.
Rektor Undana, Prof. Dr. drh. Maxs U. E. Sanam, M. Sc, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Studio Undana (Photo & Podcast merupakan salah satu sarana strategis untuk menyiapkan generasi yang cerdas, terampil dalam menghadapi perkembangan digital.
“Di digital ini, kita harus mampu menampilkan yang terbaik di segala aspek termasuk pengelolaan Studio harus diatur dengan profesional dan kerja-kerja cerdas bagi pengembangan universitas Nusa Cendana dan hal ini juga sebagai langkah konkrit untuk mewujudkan Undana berdampak serta unggul “ ungkapnya.
Diuraikan Rektor, kehadiran Studio memiliki tiga manfaat strategis yakni, sebagai media pembelajaran, sebagai central informasi berkaitan dengan urusan foto dan podcast sesuai kebutuhan universitas
Rektor Undana menegaskan kehadiran gedung ini bagi para wisudawan dimana untuk
dapat digunakan untuk keperluan fotografi wisuda dengan biaya yang murah dibandingkan dengan layanan di luar kampus.
“Gedung ini bisa digunakan untuk foto wisudawan, dekan, dosen, dan lainnya. Ini menjadi solusi bagi para wisudawan yang selama ini harus mengeluarkan biaya mahal di luar sana,”ungkapnya.
Dalam moment itu, Rektor Undana menegaskan keberadaan studio kedepan akan membantu meningkatkan kualitas website Undana yang selama ini masih terbatas pada pemberitaan sehari-hari. Dengan adanya studio ini, Undana dapat lebih produktif dalam menghasilkan konten online yang bermanfaat dan inovatif. ( Mf/SN).