daerah

Ayo Bangkit &Sinergi Bersama Majuhkan Pertanian Di Kabupaten Kupang

Oelamasi, Sonafntt-news.com. Pertanian sebagai salah satu sumber kekuatan bagi masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan yang diwujudkan dengan menyiapkan pangan yang memadai  masa kini dan masa yang akan datang oleh karena itu atas nama  Pemerintah Kabupaten Kupang saya mengajak semua pihak untuk melakukan kerja-kerja nyata sesuai tugas dan peran masing-masing untuk bangkit dan bersinergi bersama memajuhkan pertanian di Kabupaten Kupang.

Demikian disampaikan oleh Bupati Kupang  Drs.Korinus Masneno saat menghadiri acara rapat teknis penyuluh pertanian, sekaligus konsolidasi kelembagaan tani tingkat Kabupaten Kupang Tahun 2022, yang berlangsung di Halaman Kantor Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Kupang.Turut hadir wakil ketua I pimpinan dan anggota DPRD,para staf ahli BupatiJumat  01 Juli 2022.

Bupati Kupang, Korinus Masneno dalam arahannya  mengajak petani untuk siap maju dan mandiri. Bekerjalah secara revolusioner untuk peningkatan kesejahteraan. Selalu optimis untuk bangkit dan berjuang. Pemerintah bersama DPRD, Bupati katakan sama-sama bekerja bangun kolaborasi, bertukar pikiran melihat kebutuhan masyarakat. 

 Petani milenial bekerjalah secara militan bangun daerah Kabupaten Kupang. Bupati akui bisa jadi kuat dan berhasil, ukuran salah satunya dari kerja petani. Sebab bertani adalah pekerjaan pokok utama di Kabupaten Kupang. Ia berpesan untuk semua, teruslah belajar dan lakukan konsolidasi antar semua stakeholder demi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan daerah Kabupaten Kupang dalam mengembangkan produksi pertanian. “Pemerintah hanya tugas memotivasi dan memfasilitasi, mau jadi baik itu dari diri sendiri,”ungkapnya.

Bupati berpesan agar dimanfaatkan secara efektif dan adanya pengawasan intensif dari Dinas terkait, sehingga pengorganisasian maupun operasionalnya dapat bermanfaat bagi kelompok dan tidak untuk kepentingan perseorangan. Melalui kegiatan ini, kiranya mampu menghadirkan solusi maupun inovasi. 

Disaksikan media ini, Bupati Kupang juga menyerahkan cinderamata  kepada empat orang purnabakti penyuluh pertanian, dilanjutkan dengan penyerahan bantuan pekarangan pangan lestari kepada Kelompok Tani Taruna Muda, Desa Raknamo, Kecamatan Amabi, serta penyerahan alat dan mesin pertanian (hand traktor, cultivator, Rontok padi) secara simbolis kepada tiga kelompok tani perwakilan yaitu Poktan Sehati, Kelurahan Merdeka, Kecamatan Kupang Timur diberikan bantuan hand traktor; Poktan Satu Hati, Desa Oeteta, Kecamatan Sulamu bantuan cultivator; dan Poktan Nunlopon, Desa Netemnanu Selatan, Kecamatan Amfoang Timur berupa bantuan perontok padi.

Sementara Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kupang, Sofia Malelak-De Haan dalam sambutannya mengatakan, pertanian adalah lokomotif dari kehidupan seluruh rakyat di Kabupaten Kupang. Apresiasi diberikannya untuk Bupati Kupang melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten  Kupang, yang sudah perhatikan petani dari tahun ke tahun. Ucapan terima kasih juga ia sampaikan kepada penyuluh, yang terus bekerja tingkatkan kapasitas mereka mendampingi petani lebih sejahtera. “Kesejahteraan itu diperoleh atas tekad dan kemauan dalam bekerja,”kata dia. Pemerintah dan DPRD sama-sama bekerja untuk menjawab kebutuhan masyarakat. Terkait bantuan, Sofia berpesan agar dapat dimanfaatkan secara baik dan bertanggung jawab. Hindari konflik karena biasanya sebelum menerima bantuan, relasi dengan sesama rukun-rukun saja, tapi setelah bantuan diterima, mulai muncul konflik. Hal ini harus dihindari, bekerjalah secara bersama dan sama-sama bekerja untuk kehidupan lebih baik.

Dalam kesempatan itu,  Perwakilan petani milenial, Dany Bani dalam ungkapan hatinya mengucap syukur atas kinerja Pemerintah Kabupaten Kupang di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kupang periode 2019-2024. Petani sangat berpotensi serta memperoleh bantuan sarana dan prasarana yang mendukung, guna memperlancar segala aktifitas. Ia akui, ia bangga jadi petani. Meski kerjanya kotor, namun penghasilannya bersih. 

Senada juga diungkapkan perwakilan kontak tani nelayan andalan, Makson Bijala, ia mengucapkan terima kasih atas kerjasama Pemkab Kupang bersama DPRD Kabupaten Kupang, kesejahteraan petani diperhatikan secara baik. Petani dapat melakukan berbagai inovasi, serta dimudahkan akses informasi pertanian yang lebih baik, sehingga menghantarkan petani lebih maju, efisien dalam produksi hasil pertanian untuk peningkatan ekonomi.

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *