DPD Kadin NTT Bersama Hadiri Rapimnas Dan HUT Timor Leste di Oekusi
Kupang, Sonaf NTT-News.com. Dewan Pengurus Daerah ( DPD) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Nusa Tenggara Timur menghadiri undangan resmi perayaan ulang tahun kemerdekaan Timor Leste yang ke-49 dan Referendum yang ke-25 tahun dan berdirinya Oecusse yang ke-10 tahun
Tim ini dipimpin oleh Christopher Samara sebagai ketua tim percepatan Free Trade Zone yang juga adalah ketua HDCI dan Wakil Koordinator KADIN NTT bidang Ekonomi beserta rombongan sebanyak 15 orang.
Dalam rombongan tersebut, hadir juga Yusak Benu sebagai Ketua HIPMI Kota Kupang, Bobby Pitoby sebagai Ketua APINDO dan Ketua REI NTT, Dokter Valens Pareira selaku Anggota DPRD Belu yang juga adalah tim Free Trade Zone KADIN.
Lalu ada juga Jimmy Widodo selaku Ketua Pordasi TTU, Miki Natun selaku Wakil ketua Free Trade Zone, Angga Pratama pengurus HIPMI Kota Kupang yang juga adalah CEO Central Perabot Group, Safri Rauf CEO RTD yang juga adalah Pengurus KADIN, Kevin Sena CEO Jao Coffee, Andre Hartanto CEO La Moringa Bersama Dokter Herawati Lianto, Michele, dan Edith Sayra Coumans dan juga Antonius Bethan CEO AFB TV dan Randy Fransisco Dirut Xavier Marks.
Menurutnya, hubungan antara KADIN NTT dan CCI dan pemerintah Timor Leste sangat baik dan sudah berjalan sekian lama dengan program-program yang baik sehingga KADIN NTT mendapatkan tempat khusus oleh CCI Timor Leste.
Dimana juga akan direncanakan dalam waktu dekat Ketua umum KADIN Indonesia Bapak M. Rasjad Rasjid akan melakukan kunjungan ke Timor Leste.
Sedangkan Ketua Umum KADIN NTT Bobby Lianto bersama rombongan Direktur Eksekutif dan juga beberapa Ketua KADIN Daerah serta pengurus KADIN NTT untuk menghadiri Rapimnas KADIN Indonesia yang dilaksanakan di Hotel Pullman tanggal 28-29 November 2024.
Dalam Rapimnas ini akan membahas dan mendengarkan langsung pendapat daerah dan mengambil satu keputusan tentang Munas guna pengembangan Kadin di masa mendatang.
Sementara Peserta VVIP kunjungan Oecusse 28 November 2024 yakni CHRISTOPER SAMARA Ketua percepatan FTZ, ketua HDCI kupang dan Wakil koordinator Kadin bidang Ekonomi, USACK BENU Ketua INSA NTT dan Ketua HIPMI Kupang, BOBBY PITOBY Ketua APINDO NTT dan Ketua REI NTT, VALENS PAREIRA Anggota DPRD Belu, JIMMY WIDODO Ketua Pordasi TTU
MIKI NATUN Wakil Ketua FTZ, ANGGA PRATAMA (CEO Central Perabot Group) SAFRI RAUF (CEO RTD), KEVIN SENA (CEO JAO COFFEE) dan Dr Andre Hartanto (CEO LA MORINGA), Herawati Lianto, Michele, Edith Sayra Coumans, Anthonius Bethan, WKU KADIN NTT (CEO AFB TV ) dan Randy Francisco , (wakil ketua umum KADIN NTT (CEO. Xavier Marks)
Selain itu, nama -nama yang memberikan presentasi yakni 1. CHRISTOPER SAMARA, 2. USACK BENU, 3. Bobby Pitoby 4. Valens Pareira dan 5. DR. Andre Hartanto