Dukung Pembangunan Pendidikan, Menteri PUPR Berikan Motivasi Bagi 301 Penerima Beasiswa LPDP 2024

Jakarta, Sonaf NTT-News.com.Menteri PUPR Basuki Hadimuljono memberikan motivasi kepada 301 penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan, pada Persiapan Keberangkatan (PK) Angkatan PK ke-231 Tahun 2024, di Jakarta, Senin (28/5).

Menteri Basuki berpesan agar para penerima beasiswa LPDP bukan sekadar mencari ijazah, tetapi juga meniatkan untuk mengembangkan diri, menikmati proses belajar, menjaga keseimbangan, dan kembali ke Indonesia.

“Belajar itu dinikmati, bukan jadi beban. Lebur dengan komunitas lain, jangan hanya bergaul dengan orang Indonesia. Dengan begitu kita bisa meningkatkan capability diri kita, menambah kawan, memperluas jejaring internasional, dan memperkaya pengalaman, ucap Menteri Basuki.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Pose Penerima Beasiswa LPDP.

Menteri Basuki juga berpesan agar para penerima beasiswa LPDP menjaga keseimbangan hidup melalui olahraga, ibadah, dan rekreasi. la berharap para penerima beasiswa LPDP menjadi pemimpin Indonesia di masa depan.

Sementara  Dirut LPDP Andin Hadiyanto mengatakan bahwa Menteri Basuki punya pengalaman hidup, studi, dan profesional, serta leadership luar biasa yang patut diteladani. 

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *