Anggota DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat Berikan Bantuan Beasiswa Bagi Lima Siswa Asal SMA Kupang Lanjutkan Pendidikan Di IPMI
Kupang, Sonafntt-news.com. Anggota DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat terus bergerak dan melakukan langkah-langkah strategis memberikan perhatian dalam pembangunan Nusa Tenggara Timur dan satu bentuk perhatian nyata yakni memberikan bantuan beasiswa 2, 5 M bagi Lima Siswa asal SMAN 6 Kupang untuk melanjutkan pendidikan di International Business School dan selanjutnya diberikan penilaian dari dewan juri.
Pantauan media ini, ke-5 siswa dipilih dari 10 siswa berdasarkan beberapa indikator yakni presentasi dalam bahasa inggris sesuai tema yang ditentukan panitia, dan wawancara.Para siswa yang menyajikan presentasi tampak memukau dimana saksikan oleh Kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT Drs.Linus Lusi, MSi, Rektor IPMI International Business School, Prof. M. Aman Wirakartakusuma, sejumlah kepala Sekolah SMA se- Kota Kupang, guru, Staf SMAN 6 Kupang dan orangtua siswa, selasa 6/6/2023.
Anggota DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat dalam keterangannya menguraikan bahwa bantuan beasiswa bagi siswa/i SMAN 6 Kupang yang akan melanjutkan pendidikan di International Business School merupakan salah satu bukti konkrit untuk menyiapkan generasi yang cerdas, unggul dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki dan siap untuk melayani banyak orang.
” Siswa/i SMA maupun SMK di NTT memiliki banyak keterampilan oleh karena itu jam belajar baik di sekolah.maupun di rumah mereka harus benar-benar dioptimalkan dengan baik sehingga memiliki Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan unggul dan mampu bersaing di segala aspek apalagi generasi muda sebagai aset bangsa dan daerah yang berharga harus menjalankan perannya secara efektif dalam mendukung pembangunan nasional berdaya saing terutama di bidang pendidikan” ungkapnya
Ketua Dekranasda NTT dalam kesempatan itu memberikan bantuan beasiswa bagi empat siswa SMAN 6 Kupang untuk melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi dalam wilayah NTT dan 1 orang siswa juga berikan perhatian khusus sesuai kebutuhan yang ada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT Drs.Linus Lusi, MSi, dalam sambutannya menerangkan bahwa
bantuan beasiswa ini merupakan kerja sama yang baik dengan pihak Rektor dan Jajaran International Business School kiranya memberikan semangat baru bagi para guru SMA di NTT dan siswa untuk terus bersinergi guna memperkuat pembangunan pendidikan dan terutama SDM dan skil yang berkualitas serta layak digunakan.
Dalam kepemimpinan Bapak Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dan Wakil Gubernur Yoseph A.Nae Soi melakukan berbagai terobosan di bidang pendidikan termasuk melakukan kebijakan baru yakni pembelajaran jam belajar siswa.”Kebijakan ini cukup keras mendapat kritikan dari publik namun langkah tersebut penting dan mengajak siswa/i dan para guru agar lebih disiplin waktu serta memanfaatkanya secara efektif sesuai kebutuhannya.Kebijakan ini sebagai terobosan percepatan pembangunan” ungkapnya.
Menurutnya, kedisiplinan, ketekunan, dan kerja yang tulus merupakan salah satu kunci sukses oleh karena itu siswa/i, para guru dan orangtua harus membangun kerja sama yang baik sehingga cita-cita dalam menyiapkan generasi yang berkualitas di setiap tingkatan ke depan bisa diwujudkan dengan baik bahkan sebagai langkah untuk mendukung pembangunan daerah.
Sementara Rektor IPMI International Business School, Prof. M. Aman Wirakartakusuma, usao kegiatan menerangkan bahwa putra/putri unggul dari berbagai wilayah termasuk Indonesia bagian Timur berikan kesempatan melanjutkan pendidikan agar kedepan menjadi entrepreneur dan setelah studi kembali mengabdi di NTT.
Atas nama universitas saya sampaikan terima kasih kepada Anggota DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat yang memberikan dukungan dana 2, 5 Miliar untuk melanjutkan pendidikan anak-anak NTT.”saya kira ini salah satu kecintaan beliau yang memikirkan masa depan generasi NTT di masa mendatang dan salah satu hal yang menarik program ini yakni ibu Julie Sutrisno Laiskodat berharap setelah mereka selesai harus kembali membangun NTT” ungkap rektor IPMI. (Mf/SN).