Jaden Lianto jadi pembicara Hari Anak Nasional di Manokwari – Papua Barat
Kupang, Sonaf NTT-News.com. Baru saja tiba dari perjalanan panjang dari Honduras dan New York, hanya satu hari di kota Kupang bersama keluarga, Bobby Lianto, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Nusa Tenggara Timur (NTT) langsung terbang ke Makassar dan melanjutkan perjalanan ke Manokwari, Ibukota Papua Barat.
Kali ini bukan untuk kegiatan seorang Ketua Umum KADIN ataupun Bobby Lianto, melainkan hanya khusus untuk menemani anak laki-laki pertamanya, yaitu Jaden Lianto yang menjadi pembicara utama di dalam suatu acara Konser Rohani Anak dalam rangka Hari Anak Nasional 2024 dengan tema “Menuju Generasi Emas Papua 2045” yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi, Papua Barat melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak di GOR Sanggeng, Manokwari.
Acara yang akan dihadiri oleh ribuan anak-anak ini, diselenggarakan oleh Pemprov Papua Barat, dalam rangka Hari Anak Nasional dan mengundang pembicara seorang anak kecil berumur 11 tahun dari kota Kupang yaitu Jaden Lianto.
Seperti kita ketahui, Jaden Lianto memang bukan kali ini saja diundang ke Manokwari, Jaden Lianto sudah menjadi Pengkhotbah cilik yang diundang ke mana-mana, seperti, di Jakarta, Surabaya dan kota-kota besar lainnya bahkan di Negara lain.
Baru saja bulan lalu, Jaden berbicara di Sydney dan Melbourne, Australia dan nanti diundang ke Amerika Serikat. Kali ini tak kalah, Jaden menjadi tamu pembicara, tamu dari Pemerintah Provinsi Papua Barat.
Acara yang dilaksanakan di GOR Sanggeng, GOR terbesar yang ada di kota Manokwari ini, akan dihadiri rencananya dibuka oleh Pj Gubernur Papua Barat dan dihadiri oleh ribuan anak-anak sekolah kelas 4, 5, 6, dan 7 se Kota Manokwari.
Dalam acara tersebut, Jaden akan menjadi pembicara utama yang memberikan motivasi kepada anak-anak Papua, yang kita tahu masih banyak sekali anak-anak Papua yang tidak sekolah dan memiliki banyak tantangan untuk bersekolah dan Jaden Lianto diundang untuk dapat memberikan motivasi dan memberkati anak-anak di Papua.
Luar biasa seorang anak kecil umur 11 tahun menjadi pembicara. Rupanya bahasa anak-anak, lebih dimengerti oleh anak-anak. Tuhan telah memakai Jaden di berbagai tempat untuk menjadi berkat bagi anak-anak.
Bertepatan di GOR Sanggeng, tanggal 29 Juli dilakukan suatu KKR besar dengan pembicara, Pendeta Yandi Manobe di lapangan GOR Sanggeng. Sedangkan sehari setelahnya, pembicara tanggal 30 Juli adalah Jaden Lianto. Dua orang asal NTT telah menjadi berkat yang Tuhan pakai untuk masyarakat di Papua Barat.